30 April 2016

Harga Motor Honda BeAT eSP Terbaru 2016 OTR Jakarta

Mencari sebuah motor matic di zaman sekarang pasti akan disuguhkan dalam berbagai pilihan yang sangat beragam. Salah satu skuter matik yang telah banyak mendapat tempat di hati masyarakat Indonesia adalah Honda BeAT. Sejak awal kemunculannya hingga sekarang, motor ini terus mengalami perkembangan desain dan teknologi yang ditujukan untuk kenyamanan pengendaranya. Memasuki awal tahun ini, motor Honda BeAT terbaru 2016 hadir dengan teknologi eSP (Enhanced Smart Power) yang membuat mesinnya bekerja secara optimal dengan tingkat efisiensi bahan bakar yang lebih baik. Sementara itu meskipun dibekali dengan teknologi baru, harga Honda BeAT sendiri masih ditawarkan dengan angka yang cukup kompetitif, nah bagi anda yang ingin mengetahui harganya simak terus informasinya di paragraf berikutnya.

Sepertinya kurang pas apabila kita tidak mengulas terlebih dahulu fitur dan teknologi terbaru apa saja yang terdapat pada motor Honda BeAT eSP terbaru ini. Sebenarnya ada tambahan model yang diperkenalkan Honda untuk BeAT dengan mesin eSP di tahun 2016 ini, yaitu Honda BeAT POP eSP. Model ini sesuai dengan tambahan namanya "POP" mempunyai desain yang lebih kalem, stylish dan elegan, sedangkan BeAT eSP standar masih mengusung model sporty dari generasi sebelumnya. Namun pada kesempatan ini kami hanya akan membahas spesifikasi dan harga Honda BeAT eSP saja, sedangkan untuk Honda BeAT Pop eSP akan kami bahas khusus pada artikel yang lain.


Spesifikasi dan Harga Honda BeAT eSP Terbaru 2015

Dapur pacu Honda BeAT eSP 2016 ini masih menggunakan mesin 4 langkah SOHC berkapasitas 110 cc SOHC dan berpendingin udara, namun dengan teknologi eSP tersebut tenaga yang dihasilkannya lebih besar dari generasi ssebelumnya yang menganut teknologi PGM FI. Daya maksimum BeAT eSP mencapai 8,68 PS pada putaran mesin 7.500 Rpm dan torsi punca sebesar 9,01 Nm pada 6.500 Rpm. Dengan tenaga sebesar itu akselerasinya semakin cepat, terbukti dengan waktu yang dibutuhkan untuk menempuh jarak 0-200m hanya sebesar 12,6 detik saja. Selain itu top speed yang dicapainya juga meningkat menjadi 94 km/jam dari Honda BeAT FI yang hanya mampu digeber hingga 89 km/jam.

Selain teknologi eSP yang membuat performanya meningkat, motor Honda BeAT terbaru 2016 ini juga dilengkapi oleh beberapa fitur berteknologi modern untuk kemudahan dan kenyamanan pengendaranya. Seperti diantaranya fitur ACG Starter yang berfungsi untuk mengurangi gesekan pada mesin ketika dihidupkan, sehingga suaranya terdengar lebih halus dan lembut. Seperti motor Honda matic lainnya fitur Brake Lock System, Smart Stand Switch, Combi Brake System, Magenetic Key Shutter hingga Idling Stop System (ISS) pun sekarang telah terpasang dalam All New Honda BeAT eSP ini. Tak ketinggalan sebuah kotak penyimpanan berbentuk "U" box di bawah handlebar akan bermanfaat untuk barang-barang kecil pribadi anda.

Honda BeAT eSP 2016 ditawarkan dalam 3 varian berbeda yaitu tipe CW (Cast Wheel), CBS (Combi Brake System) dan CBS ISS. Masing-masing tipe menyediakan pilihan warna yang berbeda, Tipe CW menyediakan warna Techno White, Funk White dan Hard Rock Black, Tipe CBS hadir dengan warna Electro Red, Funk White dan Hard Rock Balck sedangkan Tipe CBS ISS memiliki empat pilihan warna dari semua Tipe lainnya. 

Nah, dengan beberapa fitur dan keunggulan diatas lalu berapa sih harga motor Honda BeAT eSP terbaru 2016 ini? PT. Astra Honda Motor (AHM) sebagai Agen Pemegang Merek (APM) Honda di tanah air pastinya tetap menawarkan harga yang cukup terjangkau bagi skuter matik terlaris andalannya. Di Jakarta Honda BeAT eSP 2016 ini dijual dalam keadaan on the road (OTR) sebesar Rp 14.350.000,- untuk Tipe CW. Sedangkan Tipe CBS memiliki harga sedikit lebih tinggi diatasnya yaitu sebesar Rp 14.550.000,- dan Tipe CBS ISS yang memiliki fitur paling komplit dari dua tipe lainnya dibanderol seharga Rp 15.050.000,-.

Itulah informasi harga Honda BeAT eSP terbaru 2016 yang berlaku secara OTR di Jakarta, informasi harga tersebut kami peroleh dari website resmi PT.AHM dan masih bisa berubah sewaktu-waktu tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu. Bagi anda yang memerlukan informasi lebih lanjut bisa menghubungi dealer resmi Honda terdekat di kota anda. Sebagai tambahan skuter matik Honda BeAT ini juga banyak dijadikan pilihan sebagai motor matik yang asyik untuk dimodifikasi, jika motor mania tertarik untuk memodifikasi Honda BeAT kesayangan, mungkin anda bisa melihat beberapa gambar modifikasi motor Honda BeAT yang paling keren di tahun 2016 sebagai bahan inspirasinya, terima kasih semoga bermanfaat ;) 
Harga Motor Honda BeAT eSP Terbaru 2016 OTR Jakarta Rating: 4.5 Diposkan Oleh: very
 

Top